Rondeaktual.com – Mantan petinju nasional Ricky Soares mengaku telah menerima surat dari kelurahan. “Isi surat tidak boleh mengadakan acara terkait Covid-19,” kata Ricky Soarez di tempat usaha parkirnya di Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Pekan lalu diberitakan Rondeaktual.com, Ricky Soares akan mengadakan acara syukuran mengundang mantan petinju dan anak yatim-piatu sekaligus peresmian mushola, Jumat, 27 Maret 2020.
“Di acara itu saya bermasuk untuk mengundang dua mantan juara dunia kita. Tapi, setelah membaca isi surat dari kelurahan, saya pastikan acara hari Jumat batal dan saya minta maaf,” ujar Ricky Soares.
Dua mantan juara dunia yang dimaksud Ricky Soares adalah:
1. Ellyas Pical, merebut gelar juara dunia IBF kelas bantam yunior melalui kemenangan KO ronde 8 dari 15 ronde yang direncanakan atas juara Ju-doo Chun (Korea Selatan) di Istora Senayan Jakarta, 3 Mei 1985.
2. Nico Thomas, merebut gelar juara dunia IBF kelas terbang mini melalui kemenangan angka 12 ronde atas juara Samuth Sithnaruepol (Thailand) dalam tanding ulang langsung di Istora Senayan, Jakarta, 17 Juni 1989.
Ricky Soares juga sudah merencanakan untuk mengundang Ketua Pengprov Pertina DKI Jakarta, Hengky Silatang, dan para mantan petinju lainnya termasuk pelatih Pertina Kota Jakarta Timur Marthen Lontoh. (ra/finon)